PERESMIAN PENGGUNAAN SIBARET RAPAT

Oleh Sabri Syukur pada 4 Desember 2021 • 3 tahun yang lalu



  Pelayanan pendapatan secara online di Badan Pendapatan Daerah Kabupaten Nunukan terus bertambah dengan diresmikannya Sistem Pembayaran dan Pelaporan Retribusi Daerah Transparan dan Akuntabel (SIBARET RAPAT) oleh WAKIL BUPATI NUNUKAN H HANAFIAH SE. MSI.  PADA TANGGAL 2 DESEMBER 2021. Salah satu objek pendapatan yang dimaksud adalah objek retribusi. Pelayanan retribusi secara online tersebut merupakan gagasan aksi perubahan peserta Pelatihan Kepemimpinan Administrator yang di ikuti oleh Kabid PDRD Bapenda Nunukan Bambang SSTP. Dengan hadirnya SIBARET Rapat ini, maka  inovasi Bapak Tiri Hebat semakin menambah kemudahan bagi para wajib pajak dan wajib retribusi dalam menunaikan kewajibannya.# Semoga Usaha Bapak/Ibu terus bertambah, # Tetap Prokes # Bayar Retribusi Bayar Pajak Tidak Ribet Hemat Biaya Akuntabel dan Transparan..